Oneindonesiasatu.com - Ria Ricis melahirkan anak pertamanya yang berjenis kelamin perempuan, pada Selasa (26/7/2022).
Kabar bahagia Ria Ricis melahirkan disampaikan oleh sang suami Teuku Ryan lewat postingan Instagramnya.
Teuku Ryan mengumumkan kabar Ria Ricis melahirkan melalui potret tangan sang putri kecil yang baru saja lahir.
"Bismillah, alhamdulillah telah lahir anak pertama kami hari Selasa, 26 Juli 2022 pukul 08.26 pagi hari di Rsia Bina medika Bintaro dengan sehat dan cantik. Insyaallah sholiha ya sayang. Mirip siapa ya anak kitaa?
Istriku terbaik, hebat masyaallah…," tulis @teukuryantr.
Sebelum melahirkan, Ria Ricis dan Teuku Ryan ternyata sempat membeli perlengkapan kelahiran hingga habiskan Rp 43 juta.
Sumber: grid.id