Jakarta: Polri akan panggil pihak penyelenggara konser Coldplay guna klarifikasi buntut viralnya kasus penipuan tiket konser di media sosial. Dirttipidsiber Bareskrim Polri, Brigjen Adi Vivid menjelaskan pemanggilan diperlukan untuk mengungkap dugaan penipuan konser.
Penyelenggara, lanjutnya, akan diklarifikasi terkait skema penjualan tiket tersebut. "Kami juga akan mengundang penyedia jasa penjualan tiket resmi untuk mendapatkan keterangan dalam mendukung pengungkapan dugaan penipuan tiket online," kata Adi, Kamis, 18 Mei 2023.
Adi mengaku menemukan adanya dugaan penipuan penjualan tiket Coldplay. Ia pun tengah menyelidiki temuan tersebut.
"Kami mendengar dan menemukan adanya dugaan penipuan penjualan tiket online Coldplay melalui hasil patroli siber," kata Adi.
Baca: Nah Lho! Polisi Selidiki Dugaan Penipuan Tiket Coldplay
Coldplay resmi mengumumkan menggelar konser di Glora Bung Karno, Jakarta, Indonesia, pada 15 November mendatang. Kedatangan band asal Inggris itu sebagai rangkaian Music Of The Spheres World Tour yang memecahkan rekor.
Sumber: medcom.id