Kisah Pelajar Tertipu Jastip Tiket Coldplay: Nabung 5 Bulan, Rp 1,2 Juta Raib

  • Bagikan
X

Setelah heboh war tiket konser Coldplay, mulai muncul kisah pilu dari mereka yang gagal. Tak cuma itu, uang mereka juga digondol penipu.

Salah satu korbannya, yakni Awa, seorang pelajar SMA di Jakarta. Dia memilih menggunakan jasa titip alias jastip tiket konser.

Awa mencari-cari jastip dari media sosial. Dia teryakini karena jasa yang dipilih sudah ada sejak 2014.

"Sebelum melakukan transaksi kepada pelaku dia juga sudah cek ke cekrekening.id dan menuliskan nomor rekening pelaku di search bar twitter dan hasilnya bersih," kata Awa saat wawancara dengan kumparan, Kamis (18/5).

Awa dan rekannya memilih kategori CAT 8. Dari harga tiket, biaya jasa, hingga pajak, dia total mengeluarkan uang Rp 1,2 juta.

Semula tidak ada yang aneh, proses berjalan lancar. Sampai akhirnya grup jastip yang dibuat khusus oleh pemilik jasa ramai. Akun twitter itu hilang dan chat juga tidak dibalas.

Sumber: kumparan.com

Artikel Asli

Note:

Apabila terdapat kesalahan informasi dalam berita ini, silahkan kirim koreksi/laporan Anda ke alamat email kami di [email protected].
  • Bagikan